Akhir 9 Tahun pelayanan Pendeta Ny. J. Rutumalessy di Jemaat GPM Silo
9 Tahun 3 Bulan 1 Hari sudah Pendeta Ny. J. Rutumalessy – S menjalani kehidupan melayani Jemaat GPM Silo. 4 pergantian Ketua Majelis Jemaat telah dilalui dan 2 masa pelayanan Majelis Jemaat telah menemani pekerjaan Pendeta Ny. J. Rutumalessy menanam dan menyiram di Jemaat GPM Silo. Akhirnya, Minggu (12/01) beliau resmi menutup kerjanya di Jemaat GPM Silo disaksikan umat dalam Kebaktian Minggu II pukul 18.00 WIT.
Dalam Ucapan Terima Kasih yang disampaikan dalam agenda Tutup Kerja-nya, ibu pendeta berterima kasih kepada Jemaat GPM Silo yang telah ada bersama-sama dengannya melalui berbagai pergumulan berat serta suka dan duka yang dialami.

Sebelumnya pada Minggu (05/01), telah dilakukan perpisahan bersama Pendeta Ny. J. Rutumalessy dan keluarga usai Kebaktian Minggu I pukul 18.00 WIT . Acara perpisahan dimulai dengan penyampaian Ucapan Terima Kasih dari Jemaat GPM Silo yang disampaikan oleh Ibu V. Louhenapessy, kemudian dilanjutkan dengan pemberian tanda kasih dari Wadah-wadah Pelayanan, Panitia maupun Komisi-Sub Komisi dan ditutup dengan Ucapan Terima Kasih dari Pendeta Ny. J. Rutumalessy kepada Jemaat GPM Silo.

Sesuai rencana Selasa (14/01), Pendeta Ny. J. Rutumalessy telah diantar dari lingkungan pelayanan Jemaat GPM Silo menuju rumah kediaman di Halong Atas sebagai bentuk perpisahan terakhir Jemaat GPM Silo bersama ibu pendeta dan keluarga.

Terima Kasih untuk pelayanannya selama ini bagi Jemaat GPM Silo Pendeta Ny. J. Rutumalessy. Tuhan Yesus memberkati ibu pendeta bersama dengan keluarga. [KR]