fbpx

Ibadah Etnik Pemuda SILO

[ jemaatgpmsilo.org – Ambon ]

Salah satu hasil keputusan Sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL) Sinode GPM adalah pemberlakuan Ibadah Etnik setiap minggu ke-5 bulan berjalan dalam ibadah minggu di jemaat-jemaat. Menindaklanjutinya, Pemuda Silo, dibawah koordinasi Sub Seksi Pembinaan Pemuda menyelenggarakan Ibadah Etnik pada Minggu, 29 Juli 2018 dalam ibadah jam 18.00 WIT.

Ibadah minggu yang dipimpin oleh Pdt. Ny. Y. Rutumalessy itu berlangsung meriah dan penuh dengan nuansa etnik dan budaya Maluku. Suasana itu mulai terlihat dari baju yang dikenakan oleh peserta ibadah yang dominan menggunakan pakaian adat Maluku baju cele.

Pemuda Silo yang dipercayakan menggelar Ibadah Etnik ini, berhasil membuat suasana Budaya Maluku makin kental terasa, ketika seluruh dialog yang dipergunakan sepanjang ibadah menggunakan dialeg Ambon. Mulai dari lagu pujian, liturgi, pembacaan Alkitab, khotbah hingga doa. Ditambah lagi musik pengiring yang menggunakan tifa-totobuang dan tari-tarian bercorak budaya Ambon-Maluku.

Ibadah Etnik seperti begini akan kembali digelar pada minggu ke-5 bulan September 2018. (foto IW / berita BK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *